oleh Webmaster Kepegawaian | Sep 27, 2017 | Berita
Kepegawaian.undip.ac.id – Dalam rangka mencapai Visi dan Misi Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk menjadikan Laut sebagai Masa Depan Bangsa, Kementerian Kelautan dan Perikanan memanggil putra putri lulusan Universitas Diponegoro untuk melaksanakan tugas sebagai Analisis Kelautan dan Perikanan, Perencana Ahli Pertama, Analis Hukum, Dosen Ahli Pertama serta tugas-tugas lain yang relevan.
Selengkapnya dapat diunduh pada link berikut ini:
[wpfilebase tag=file id=535 tpl=download-button /]
oleh Webmaster Kepegawaian | Sep 25, 2017 | Berita
Kepegawaian,undip.ac.id – Dalam rangka memberikan kesempatan yang lebih luas bagi pelamar untuk mengikuti seleksi pengadaan CPNS Tahun 2017 di lingkungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, terlampir kami sampaikan perubahan jadwal seleksi. Mohon agar dapat diperhatikan dengan baik.
[wpfilebase tag=file id=534 tpl=download-button /]
Sumber: http://cpns.ristekdikti.go.id/pengumuman/pengumuman-perubahan-jadwal-seleksi-pengadaan-cpns-kemristekdikti/index.html
oleh Webmaster Kepegawaian | Sep 19, 2017 | Berita
- Bagaimana cara login di portal mandiri CPNS Kemristekdikti?
Jawab:
Pelamar login menggunakan username dan password yang diperoleh saat pendaftaran di SSCN BKN.
- Jika pelamar mengalami kendala saat melakukan login, apa yang harus dilakukan?
Jawab:
Pastikan pelamar login dengan memasukkan username dan password yang benar. Jika masih mengalami kendala, kemungkinan data di SSCN belum tersinkronisasi dengan database portal mandiri CPNS Kemristekdikti. Pelamar dapat mencoba login kembali dalam waktu 1×12 jam atau 1×24 jam setelah memperoleh akun di SSCN BKN.
- Jika pelamar mengalami kendala saat melakukan login lebih dari 1×24 jam setelah mendaftar di SSCN BKN, apa yang harus dilakukan?
Jawab:
Silakan kontak helpdesk SSCN BKN untuk memastikan pelamar telah terdaftar. Jika ternyata pelamar sudah terdaftar, tetapi masih juga mengalami gagal login di portal mandiri CPNS Kemristekdikti, silakan kontak Call Center 1500661.
- Berapa banyak formasi yang bisa dipilih oleh pelamar?
Jawab:
Pelamar hanya boleh memilih 1 (satu) formasi dari keseluruhan formasi yang dibuka.
- Jika pelamar adalah lulusan luar negeri, apakah pelamar dapat mendaftar pada jenis formasi cumlaude?
Jawab:
Pelamar lulusan luar negeri mohon mendaftar pada jenis formasi umum.
- Apakah pelamar dapat memperbaiki data yang sudah disimpan?
Jawab:
Pelamar TIDAK DAPAT memperbaiki data yang sudah disimpan, harap BERHATI-HATI dan memeriksa kembali data yang anda masukkan.
- Apakah yang harus dilakukan jika pelamar gagal mengunggah pasfoto?
Jawab:
Pastikan ukuran file yang akan di upload tidak melebihi 500 KB per file, format file dalam .jpg atau .jpeg, dan nama file tidak ada spasi. Apabila tidak memenuhi ketentuan tersebut maka dengan otomatis file yang akan pelamar upload atau kirim akan gagal atau ditolak. Jika masih mengalami kendala, pelamar mencoba menggunakan browser lain.
- Jika pelamar sudah melakukan proses pengisian data tetapi tiba-tiba terjadi trouble sehingga laman tertutup, apakah data pelamar tersimpan secara otomatis ataukah pelamar harus mengisi ulang dari awal?
Jawab:
Pelamar dapat mengecek terlebih dahulu apakah data pendaftaran telah tersimpan atau belum. Apabila data pendaftaran pelamar belum tersimpan, proses pendaftaran online harus diulangi. Hak pelamar tidak akan hilang selama belum melakukan pendaftaran.
- Kapan pelamar dapat mencetak ‘Formulir Registrasi’ dan ‘Kartu Tanda Peserta Seleksi’?
Jawab:
Setelah pelamar menyelesaikan pengisian biodata dan meng-upload foto, maka pelamar dapat mencetak ‘Formulir Registrasi’ dan ‘Kartu Tanda Peserta Seleksi’.
SUMBER: http://cpns.ristekdikti.go.id/pengumuman/faq-cpns-kemristekdikti-2017/index.html
oleh Webmaster Kepegawaian | Sep 13, 2017 | Berita
Tahap 1, Pendaftaran di Portal SSCN
- Untuk melakukan pendaftaran CPNS online di Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, pelamar harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan username dan password serta konfirmasi melalui alamat surel (e-mail) pada Portal Nasional CPNS 2017 di alamat https://sscn.bkn.go.id.
- Pastikan instansi yang dipilih adalah di Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi.
- Pendaftaran dibuka mulai tanggal 11 September 2017 dan ditutup tanggal 25 September 2017.
Tahap 2, Pendaftaran di website CPNS Kemristekdikti
- Pelamar melakukan login dengan username dan password yang diperoleh pada tahap 1 untuk melanjutkan pendaftaran di laman http://cpns.ristekdikti.go.id untuk memperoleh Formulir Registrasi CPNS Online dengan melengkapi seluruh data yang dibutuhkan.
- Pendaftaran di laman CPNS Kemristekdikti dapat dilakukan mulai tanggal 11 September 2017 sampai dengan 25 September 2017.
- Setelah menyelesaikan pengisian data yang dibutuhkan, pelamar mencetak Formulir Registrasi CPNS Online.
Tahap 3, Pengiriman Berkas Lamaran
- Pelamar menyampaikan berkas lamaran dengan melampirkan :
- Surat lamaran yang ditulis tangan dengan tinta hitam dan ditandatangani di atas materai Rp 6.000,- yang ditujukan kepada Menteri Riset Teknologi, dan Pendidikan Tinggi c.q. Sekretaris Jenderal.
- Pas Photo ukuran 4×6 cm sebanyak 4 lembar dengan latar belakang warna merah (ditulis nama dan formasi di belakang).
- Fotokopi KTP yang masih berlaku.
- Asli hasil cetakan (print-out) bukti registrasi pendaftaran online yang telah ditandatangani pelamar.
- Fotokopi ijazah dan transkrip nilai yang dilegalisir oleh pejabat yang berwenang.
- Surat Keputusan Penyetaraan Ijazah yang dikeluarkan oleh Kemristekdikti atau Pejabat yang berwenang pada Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (khusus bagi pelamar lulusan Perguruan Tinggi Luar Negeri).
- Surat akta kelahiran pelamar, fotokopi KTP bapak (ayah kandung) dan surat keterangan hubungan keluarga dari Kelurahan atau Desa. (Khusus Pelamar Putra Putri Papua dan Papua Barat yang tidak menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas di wilayah Papua dan/atau Papua Barat). Untuk pelamar yang menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas di wilayah Papua dan/atau Papua Barat harus melampirkan Ijazah Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas.
Catatan:
Surat keterangan lulus/ijazah sementara tidak dapat digunakan untuk Melamar
- Berkas lamaran sebagaimana dimaksud pada angka 1, dimasukkan dalam map dengan warna pembeda:
- warna kuning untuk pelamar D3.
- warna hijau untuk pelamar DIV dan S1.
- warna merah untuk pelamar S2
- warna biru untuk pelamar S3
- Pengiriman berkas lamaran:
- Dosen dan Instruktur Ahli Pertama, berkas lamaran disampaikan ke Pimpinan PTN yang dituju.
- Widyaiswara, berkas lamaran disampaikan ke Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan.
- Auditor, berkas lamaran disampaikan ke Inspektur Jenderal.
- Berkas lamaran hanya dapat dikirim melalui PO BOX unit kerja yang dilamar paling lambat tanggal 25September 2017 Cap Pos, dan selambat-lambatnya diterima pada tanggal 28 September 2017. Pengiriman tanpa melalui PO BOX tidak akan dilayani. Alamat PO BOX masing-masing unit kerja dapat dilihat disini
Tahap 4, Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
- Pelamar dinyatakan lulus seleksi administrasi apabila memenuhi seluruh persyaratan dan ketentuan.
- Pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi diumumkan pada tanggal 30 September 2017 di laman http://cpns.ristekdikti.go.id
- Pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar
Tahap 5, Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
- Pelamar yang dinyatakan lulus Seleksi Administrasi harus melakukan login kembali ke http://cpns.ristekdikti.go.id dengan menggunakan username dan password yang sama dengan tahap sebelumnya untuk mencetak Kartu Tanda Peserta Seleksi Kompetensi Dasar.
- Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dilaksanakan dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) di lokasi sesuai wilayah yang dipilih pelamar pada saat melakukan pendaftaran online.
- Peserta harus membawa cetakan Kartu Tanda Peserta Seleksi dan Kartu Tanda Penduduk asli.
- Peserta harus hadir 30 menit sebelum pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar dimulai dan mengisi daftar hadir.
- Peserta wajib mematuhi tata tertib yang berlaku pada saat mengikuti pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan Computer Assisted Test (CAT) yaitu:
- Peserta ujian adalah peserta yang terdaftar namanya pada Tempat Ujian Kompetensi (TUK) yang telah ditentukan;
- Datang 30 menit sebelum waktu pelaksanaan SKD dimulai;
- Peserta yang terlambat tidak diperkenankan mengikuti ujian dan dinyatakan gugur;
- Menunjukkan Kartu Tanda Peserta Seleksi dan Kartu Tanda Penduduk Asli kepada Pegawas Ujian;
- Menandatangani Daftar Hadir;
- Masuk dan duduk pada kursi yang telah ditentukan panitia;
- Meletakkan Kartu Tanda Peserta Seleksi dan Kartu Tanda Penduduk di atas meja;
- Mendengarkan secara seksama pengarahan pengawas dan administrator ujian;
- Mengikuti Latihan;
- Mengikuti dan menyelesaikan ujian;
- Selama proses ujian berlangsung peserta tidak diperkenankan:
- mengaktifkan telepon genggam/hand phone;
- membawa kalkulator atau alat sejenisnya dan buku/catatan/contekan;
- berbicara/berkomunikasi dengan peserta lain;
- Meninggalkan ruangan ujian setelah selesai ujian.
Tahap 6, Pengumuman hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)
- Pelamar yang dinyatakan lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) diumumkan di laman http://cpns.ristekdikti.go.id.
- Pelamar yang dinyatakan lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang.
Tahap 7, Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB)
Informasi jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dapat dilihat pada laman masing-masing unit kerja.
Tahap 8, Pengumuman hasil akhir seleksi CPNS Tahun 2017
Kelulusan dapat dilihat pada http://cpns.ristekdikti.go.id. dan http://ristekdikti.go.id
Sumber: http://cpns.ristekdikti.go.id/pengumuman/infografis-alur-seleksi-penerimaan-cpns-kementerian-riset-teknologi-dan-pendidikan-tinggi/index.html
oleh Webmaster Kepegawaian | Sep 9, 2017 | Berita, Pengumuman Internal
Kepegawaian.undip.ac.id – Berdasarkan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kementerian, Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, No 3839/A.A2/KP/2017 tanggal 6 September 2017 Tentang Penerimaan CPNS 2017. Terlampir kami sampaikan informasi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Universitas Diponegoro Tahun 2017:
- [wpfilebase tag=file id=530 tpl=download-button /]
- [wpfilebase tag=file id=531 tpl=download-button /]
- [wpfilebase tag=file id=532 tpl=download-button /]
- [wpfilebase tag=file id=533 tpl=download-button /]
PENANGANAN PENGADUAN, SARAN, DAN MASUKAN
- Pengaduan, saran, dan masukan dapat disampaikan secara tertulis melaui surat yang ditujukan kepada: Pusat Layanan Pengaduan dan Informasi Undip Jl. Prof. Soedarto, SH Tembalang Semarang Telp. (024) 7465403
- Bagian Kepegawaian
Gedung SA-MWA Lantai 2 Kampus Undip Tembalang
Telp: (024) 7460020 pesawat 133
Email: kepegawaian.undip@gmail.com; kepegawaian@undip.ac.id
Website: www.kepegawaian.undip.ac.id